Hasil Inter Miami – Gol Langka Lionel Messi Sia-sia, The Herons Tersingkir Usai Kalah dari Atlanta United dalam Drama 5 Gol


backlinkmedia.site – Gol langka Lionel Messi menjadi sia-sia usai Inter Miami kalah dari Atlanta United sehingga membuat mereka tersingkir di babak play-off Major League Soccer (MLS).

Inter Miami melakoni laga hidup mati di babak play-off MLS dengan kembali menghadapi Atlanta United.

Dalam dua laga sebelumnya, kedua tim saling mengalahkan.

Pada pertandingan Rp8888 login pertama, Lionel Messi dkk. berhasil meraih kemenangan dengan skor tipis 2-1.

Lalu di laga kedua, Inter Miami menelan kekalahan dengan skor yang identik 1-2.

Namun, karena adanya format best-of-three, pertandingan Inter Miami melawan Atlanta harus kembali digelar untuk menentukan pemenang.

Pada leg ke-3 ini, Inter Miami menjamu Atlanta United di Chase Stadium, Minggu (10/11/2024) pagi WIB.

Jalannya pertandingan

Bertindak sebagai tuan rumah, Inter Miami langsung tampil menekan sejak menit awal.

Meski begitu, Inter Miami kesulitan untuk membongkar pertahanan rapat Atlanta di 10 menit awal.

Baru pada menit ke-17, Inter Miami berhasil membuka keunggulan.

Gol itu berawal dari sepakan Lionel Messi yang ditepis kiper Brad Guzan di dalam kotak penalti.

Namun, sial bagi Atlanta, bola liar justru jatuh di kaki Matias Rojas.

Tanpa kesulitan, Rojas langsung menceploskan bola ke dalam gawang.

Setelah unggul satu gol, Inter Miami justru lengah.

Gawang The Herons dibobol Jamal Thiare pada menit ke-19 dengan sepakan keras dari dalam kotak penalti.

Dua menit berselang, Thiare kembali merobek gawang Inter Miami.

Kali ini penyerang berusia 31 tahun itu memanfaatkan umpan Aleksey Miranchuk untuk mencetak gol.

Pada menit ke-26, Diego Gomez sempat mencetak gol ke gawang Atlanta.

Namun, gol tersebut dianulir VAR karena Gomez lebih dulu offside pada prosesnya.

Setelah itu, Inter Miami memegang kendali penuh pertandingan karena Atlanta mulai bermain bertahan.

Meski begitu, Inter Miami tetap gagal mencetak gol penyama kedudukan hingga babak pertama berakhir.

Selepas jeda, klub milik David Beckham langsung tancap gas mencari gol penyama skor.

Upaya itu pun membuahkan hasil pada menit ke-65.

Lionel Messi berhasil mencetak gol lewat sundulan dengan menyambar umpan silang Marcelo Weigandt di dalam kotak penalti.

Gol ini tergolong langka buat Messi karena dia sangat jarang mencetak gol dengan kepalanya dikarenakan postur tubuh yang mungil.

Namun, pendukung tuan rumah kembali terdiam pada menit ke-76 setelah Bartosz Slisz membalas gol Messi dengan cara yang sama sehingga mengembalikan keunggulan Atalanta.

Di sisa waktu, Inter Miami mencoba mengejar ketertinggalan.

Namun, usaha mereka kali ini percuma karena sejumlah peluang yang mereka ciptakan gagal menghasilkan gol.

Inter Miami pun harus tersingkir dari ajang ini.

FT: Inter Miami 2-3 Atlanta (Matias Rojas 17′, Lionel Messi 65′; Jamal Thiare 19′, 21′, Bartsz Slisz 76′)

Berikut susunan pemain Inter Miami vs Atlanta:

Inter Miami (4-3-3): 1-Drake Callender; 57-Marcelo Weigandt, 6-Tomas Aviles (5-Sergio Busquets 78′), 14-David Martinez, 18-Jordi Alba; 30-Benjamin Cremaschi (8-Leonardo Campana 60′), 55-Federico Redondo, 7-Matias Rojas; 10-Lionel Messi, 9-Luis Suarez, 20-Diego Gomez

Pelatih: Tata Martino

Atlanta United (4-3-3): 1-Brad Guzan; 18-Pedro Amador, 14-Luis Abram, 3-Derrick Williams (16-Xande Silva 78′), 2-Ronald Hernandez; 8-Tristan Muyumba (5-Stian Rode Gregersen 59′), 13-Dax McCarty (35-Ajani Fortune 60′), 6-Bartosz Slisz; 59-Aleksey Miranchuk (24-Noah Cobb 90+1′), 29-Jamal Thiare (19-Daniel Armando Rios 78′), 9-Saba Lobzhanidze

Pelatih: Rob Valentino

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *